Studi Banding with Sion Blora
KUNJUNGAN STUDI BANDING SEKOLAH SION BLORA, JATENG
Studi Banding itu apa sih ? Studi Banding adalah sebuah
konsep belajar yang dilakukan di lokasi dan lingkungan berbeda. Nah, baru-baru
ini Sekolah Sion Blora melakukan studi banding di sekolah kami, Sekolah Citra
Berkat. Pada pukul 10.00 WIB, (31/10) para murid SMP dan guru-guru dari Sekolah
Sion Blora Jateng sampai di Sekolah Citra Berkat.
Kegiatan studi banding pun dimulai dengan penampilan
menyanyi dari Lintang. Dilanjutkan dengan sambutan dari Bu Rini dan Pak Sena selaku kepala
sekolah serta wakil kepala sekolah SMP Citra Berkat. Setelah itu murid-murid dari Sion Blora dibagi
menjadi 3 kelompok dan menuju pos-pos yang akan dikunjungi.
Pos pertama yang dikunjungi adalah tentang organisasi JE
CLUB, nama lain dari OSIS Sekolah Citra Berkat. Para pengurus JE CLUB , mulai
dari para direktur sampai general manager ikut menjelaskan mengenai organisasi tersebut.
Pos kedua, is all
about Project of Entrepreneur. Para pemenang POE pada tahun ajaran
2018-2019 ini mengenalkan hasil karya mereka kepada murid-murid Sekolah Sion
Blora. Mulai dari penemuan ide, tahap percobaan, proses pembuatan hingga finishing, semua informasi tersebut
dibagikan dengan presentasi yang menyenangkan dan interaktif.
Pos ketiga adalah tentang acara tahunan Sekolah Citra Berkat
yang baru saja dilangsungkan yaitu Entrepreneur Week 2018. Beberapa perwakilan
panitia dari acara tersebut menjelaskan tentang proses persiapan yang sudah
dikerjakan mulai dari beberapa bulan sebelum acara dimulai. Diceritakan juga
jerih payah dan kerja keras seluruh panitia yang ikut mendukung kesuksesan
acara tersebut.
Setelah mendapatkan informasi dari ketiga pos tersebut,
murid-murid dari Sion Blora belum puas rasanya
jika tidak ada sesi keliling sekolah. Maka, sesuai dengan giliran
kelompok masing-masing, mereka mendatangi area kantin, stand JE CLUB, area
program hidroponik dan juga pembahasan program kalender.
Di kantin, mereka diberi informasi tentang proses penjualan,
standar kebersihan dan kelompok penjual. Tidak hanya di kantin, mereka juga mempelajari
hal tersebut di stand JE CLUB yang saat itu sedang menjual makanan dan minuman
seiring berlangsungnya acara CBC.
Pada area yang satu ini, dijelaskan lebih lanjut tentang
salah satu program dari divisi Science & Technology, yaitu: Tanaman
Hidroponik. Diceritakanlah mulai dari tahap pembuatan wadah, uji coba hingga
sampai ke hasilnya.
Nah, yang terkahir ada pembahasan tentang salah satu program
kolaborasi antara divisi KWU dan divisi Media & Publikasi. Disana,
dijelaskan tentang inovasi, pembagian tugas, proses pencarian isi sampai ke
proses pembuatannya.
Acara studi banding akhirnya ditutup dengan kesan dan pesan
dari pihak Sekolah Citra Berkat dan juga Sekolah Sion Blora.
The capacity to learn is a gift; the ability to learn is a
skill; the willingness to learn is a choice. – Brian Herbert
Post a Comment